Mencicipi BlackBerry Messenger (BBM) For Android

Setelah menunggu sekian lama, akhirnya muncul juga notifikasi e-mail dari Blackberry Limited yang mengundang untuk mendownload aplikasi BBM for Android. Setelah membuka link yang diteruskan ke Google PlayStore, akhirnya aplikasi BBM bisa didownload dan dicoba. Saya beruntung dulu memiliki akun dan PIN di BB Gemini 3G sehingga cukup login menggunakan e-mail yang pernah di daftarkan di Blackberry ID. Aplikasi ini saya coba menggunakan HP Smartfren Andromax U. Berikut tampilan BBM for Android:

Tampilan BBM for Android
Beberapa hal yang harus diperhatikan pada saat instalasi:

  • Pastikan sistem Android anda versi 4.0 keatas
  • Setelah selesai instalasi, jika aplikasi bbm dibuka muncul "error connection...", coba matikan dulu koneksi data di hp dan aktifkan kembali kemudian buka lagi aplikasi melalui menu, jangan dari notifikasi sistem
  • Jika kita telah punya blackberry id, bisa langsung login dan jika tidak punya harus registrasi terlebih dahulu.
Menyedot Baterai
Kesan pertama pada saat membuka aplikasi BBM for Android adalah tampilannya yang simple dan mudah digunakan seperti halnya aplikasi messenger lainnya seperti Kakao Talk. Navigasi juga cukup cepat (mungkin tergantung spesifikasi hp) dan kontak serta grup secara otomatis didownload bagi yang pernah punya akun bb. Seperti halnya di hp BB, aplikasi BBM ini menyedot pemakain baterai cukup cepat yang mungkin disebabkan oleh pairing data antara server bb dengan update yang terjadi pada kontak maupun grup. Yang penting pemakai Android tidak perlu berlangganan paket BB. Selamat ber-BBM ria ^_^ 


Komentar

Most Popular Posts